Once Human Game Survival Baru Buka Pendaftaran Untuk Closed Beta Test!
Bersamaan dengan itu, NetEase juga mengumumkan Closed Beta Test untuk Once Human di bulan September mendatang, dengan sedikit in-depth trailer gameplay terkait dengan game PCnya. Gameplay bisa dilihat pada video dibawah ini:
Dengan setting di masa depan dimana dunia telah hancur, Once Human menghadirkan sebuah jaman dimana manusia menemukan sebuah pintu misterius yang terbuka dan mempolusikan dunia dengan 'Stardust.'
Polusi tersebut membuat monster dan dunia menjadi sulit untuk ditinggal, namun tidak semua harapan hancur, karena sebagian manusia yang terkena polusi Stardust ternyata mendapatkan kekuatan yang bisa membantu mereka untuk survive dari horror yang telah terjadi.
Pemain diharuskan untuk mencari sumber daya, membuat base, dan membunuh monster-monster yang ada agar bisa survive.
Selama IGN Summer Gaming beberapa saat yang lalu, pemain bisa melihat beragam monster keren yang dihadirkan dalam game tersebut.
Pemain juga bisa memilih beragam mode seperti PvE yang menjadi mode dimana pemain harus melawan boss monster yang mengganggu dunia kalian, dan mode PvP dimana pemain harus bekerja sama dengan pemain lain dalam tim untuk membunuh pemain lain untuk mendapatkan sumber daya mereka.
Once Human akan segera memulai CBTnya September ini, dan Pre-registrasi untuk game tengah di buka di website resminya.
Once Human menjadi game survival baru yang akan dirilis di platform PC mendatang.